Kamis, 15 Maret 2012

Sawi Hijau Siram Jamur

Bahan-bahan:

  • 3 ikat sawi hijau, ambil batangnya saja, potong-potong 4 cm
  • 10 jamur champignon, iris tipis
  • 1 sdt tepung kanji, larutkan dengan sedikit air
  • 200 ml air
  • 1 sdt kaldu ayam bubuk
  • 2 sdt margarin
  • 2 sdm minyak goreng
  • 4 siung bawang putih, cincang halus
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1 sdt kecap ikan
  • 1 sdt minyak wijen
  • 1/4 sdt garam

Cara Membuat:

  1. Panaskan margarin, tumis 1/2 bagian bawang putih hingga harum. Masukkan batang sawi hijau, tumis hingga matang. Angkat, letakkan di piring saji, sisihkan.
  2. Panaskan minyak goreng, tumis sisa bawang putih hingga harum. Masukkan jamur champignon, aduk rata.
  3. Tambahkan kaldu ayam bubuk, gula pasir, merica bubuk, kecap ikan, minyak wijen, dan garam. Aduk rata.
  4. Tuang air, masak hingga mendidih.
  5. Tambahkan larutan tepung kanji, masak hingga mendidih dan kental. Angkat, tuang di atas tumisan batang sawi hijau. Sajikan.

SUMBER @http://www.griyakuliner.com